Masih Saja, Penulis Testimoni Gayus Tambunan Dipertanyakan
Jum'at, 21 Januari 2011 , 15:43:00 WIB
Laporan: Widya Victoria
Demikian disampaikan Ketua DPR, Marzuki Alie, kepada wartawan di Gedung DPR/MPR Jakarta (Jumat, 21/1).
"Yang perlu dilihat surat yang dia baca. Siapa yang konsep dan siapa yang ngetik? Dia kan dipenjara. Siapa yang membuatnya? Pertama, yang harus dicermati dimana diketik surat itu? Yang kedua, kalau peristiwa itu terjadi sebaiknya dia cerita, tanpa harus membacanya," kata Marzuki.
Menurut Marzuki, kalau pernyataan Gayus tersebut natural dari dalam hatinya, seharusnya Gayus mengungkapkannya tanpa harus membacanya. Namun demikian, Marzuki Alie mengakui kecerdasan Gayus Tambunan.
"Anak ini cerdas lho, kalau dia didik benar, berguna untuk rakyat. Tapi sayangnya dia masuk dalam lingkaran korup sejak awal sehingga dia dimanfaatkan lingkungan korup tersebut. Saya kira IQ-nya diatas 130," Marzuki.
Sebelumnya, disebutkan kuasa hukum Gayus Tambunan, Pia Akbar Nasution, menyatakan bahwa Gayus menulis sendiri testimoninya. Gayus sempat menawarkan kepada tim pengacara, saat akan pembacaan vonisnya, untuk membaca isi hatinya. Namun tim pengacara menolaknya, agar Gayus bebas Gayus menumpahkan semua keluhannya.[yan]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar